UNKLAB dan FX Media Singapore Pamerkan AI & VR di Sulawesi Education & Techno 2025

Manado, 6 Februari 2025 – Sulawesi Education & Techno 2025, pameran pendidikan dan teknologi terbesar di Sulawesi, sukses digelar oleh L2DIKTI Wilayah 16 di Manado Town Square 3 (Mantos 3) pada 6-8 Februari 2025.Universitas Klabat, menampilkan inovasi teknologi terkini melalui Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM).

Bekerja sama dengan FX Media Singapore, FILKOM UNKLAB menghadirkan demo AI dan VR yang menarik perhatian banyak pengunjung. Karina, sistem AI interaktif, dan pengalaman VR imersif memberikan wawasan teknologi masa depan kepada pengunjung, terutama siswa SMA kelas 12.

Selain AI dan VR, stand UNKLAB juga menghadirkan demo dari Program Studi Teknologi Informasi, menampilkan penggunaan pen tablet yang tersedia di laboratorium Unklab untuk mendesain dan mengasah keterampilan kreatif mahasiswa.

Pada 7 Februari 2025, Mario, alumni FILKOM UNKLAB sekaligus perwakilan dari FX Media Singapore, mempresentasikan cara kerja AI dan penerapannya di industri di panggung utama, didampingi oleh Immanuela, perwakilan Senat BEM FILKOM, sebagai moderator. Acara ini semakin menarik dengan kuis berhadiah bagi siswa yang aktif.

Kerja sama UNKLAB dengan FX Media Singapore membuka peluang magang dan karier bagi mahasiswa FILKOM, memperkaya pengalaman mereka di dunia industri teknologi.

Pendaftaran mahasiswa baru gelombang pertama sedang dibuka dengan diskon 50%. Fakultas Ilmu Komputer Unklab menawarkan kurikulum yang selalu diperbarui dan kerja sama dengan perusahaan teknologi ternama.

Anda juga dapat langsung berkunjung ke Universitas Klabat untuk melihat kampus dan suasana belajarnya secara langsung.