Pelaksanaan seremonial Capping Day oleh Fakultas Keperawatan (FKEP) Universitas Klabat (UNKLAB), sudah menjadi suatu tradisi yang dilakukan setiap semester. Capping Day merupakan sebuah seremonial Ucap Janji yang dilakukan oleh para mahasiswa FKEP yang telah menyelesaikan pembelajaran sebelum mereka praktek lapangan atau terjun kedunia profesi yang sesungguhnya.
Pada hari Senin, 3 April 2023, bertempat di Pioneer Chapel, telah dilangsungkan Seremoni Capping Day, Semester fiiII, TA 2022 – 2023, Angkatan ke 16. Kali ini sebanayk 103 mahasiswa Keperawatan telah dinyatakan layak untuk mengikuti sermoni tersebut.
Selain dihadiri oleh para orangtua mahasiswa, turut hadir Ibu Inneke Ratulolos, Amd.Kep., S.Pd, M.Kes, selaku Ketua Dewan Pengurus Daerah Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Minahasa Utara, Ns. Heppy Hittipeuw, S.Kep, selaku Kepala Bidang Pelayanan Keperawatan Rumah Sakit Advent Manado, Dr. Ronny H. Walean, selaku Wakil Rektor I bidang Akademis, Pdt. Dr. Edgar Tauran, selaku Wakil Rekor III bidang Kemahasiswaan, Bp. James Maramis, MAN, selaku Dekan FKEP, Kaprodi dan dosen FKEP.
Acara diawali dengan ibadah singkat yang dibawakan oleh Pdt. Dr. Tauran, sementara sambutan mewakili UNKLAB dibawakan oleh Dr. Walean dimana beliau berharap setiap perawat yang terjun praktek lapangan akan mampu mengabdikan pengetahuan ke dalam pelayanan dengan penuh kepudilian sebagaimana yang dicontohkan oleh Flowrence Nightingale.
Selanjutnya sambutan mewakili PPNI dibawakan oleh Ibu Inneke. Dalam sambutannya beliau berpesan agar senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik serta mampu mempraktekan ilmu yang sudah diperoleh.
Sebagaimana biasa, sebelum acara Ucap Janji oleh para perawat, acara didahului dengan masuknya Flowrence Nightingale yang kali ini diperankan oleh Ns. Sriwidyawati Media, S.Kep, dosen FKEP UNKLAB.
Cap and Candle Hand Over kepada 103 peserta yang dilayani oleh para dosen FKEP. Ucap Janji oleh para peserta Capping yang dilanjutkan dengan Challenge yang dibawakan oleh Ns. Heppy.
Dedicatory Prayer dibawakan oleh Pdt. Novita Lanes, S.Ag, Pendeta GMAHK Jemaat UNKLAB dan doa tutup rangkaian Seremoni Capping Day oleh Ibu Loura C. Korengkeng, BSMT, M.Kes, dosen FKEP UNKLA